Rejosari - PENYEMPROTAN DESINFEKTAN OLEH PAGUYUBAN REJOSARI BERSATU

PENYEMPROTAN DESINFEKTAN OLEH PAGUYUBAN REJOSARI BERSATU

REJOSARI- Jumat (27/3) Sejumlah 20 orang relawan dari Rejosari Bersatu melakukan penyemprotan desinfektan untuk pencegahan penyebaran virus Corona atau Covid-19 di pasar Desa Rejosari, kantor desa dan sekolah yang ada di Desa Rejosari.

Dalam kegiatan tersebut mereka didampingi dari beberapa unsur kelembagaan diantaranya Pemdes Rejosari, BPD, Karang Taruna, Bhabinsa dan Bidan Desa Rejosari. 

Dengan semangat memberantas dan pencegahan penyebaran Covid-19, serta untuk kesehatan bersama, mereka saling bahu membahu dalam pengadaan desinfektan dan APD untuk penyemprotan.

Iwan selaku ketua dari paguyuban Rejosari Bersatu menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari bentuk kepedulian warga.

Harapannya di Desa Rejosari ini tidak ada yang terpapar Covid-19, sehingga masyarakat dapat menjalankan aktifitas seperti biasa dan nyaman. Perekonomian pun dapat berjalan dengan lancar.

Pj Kades Rejosari Bambang Kristanto menyambut baik semangat anak-anak muda yang tergabung Paguyuban Rejosari Bersatu. Dia berharap para relawan ini akan terus membantu pemerintah dalam upaya pencegahan covid19. (As) 


Dipost : 28 Maret 2020 | Dilihat : 448

Share :